Cara Memasang Timeline Twitter di Blogger


Twitter merupakan salah satu sosial media yang cukup populer, walaupun pengguna hanya bisa menuliskan sebanyak 140 karakter namun hal itulah yang membuatnya menjadi diminati. Dengan Twitter seseorang juga bisa membuat sebuah polling, mengirim gambar, menambahkan GIF dan masih banyak lagi.

Memasang Timeline Twitter di Blogger

Saya yakin sebagian besar dari pembaca blog ini pasti memiliki akun Twitter dan beberapa diantaranya pasti sangat aktif dalam membuat sebuah tweet. Namun pernah tidak terlintas untuk membagikan tweet tersebut melalui blog?

Membagikan timeline (seluruh tweet di akun) Twitter melalui blog akan mendatangkan keuntungan tersendiri, apalagi bagi kamu yang rajin ngetweet, kok bisa? Karena nanti para pengunjung blog bisa dengan mudah untuk membaca setiap tweet dan tentu saja hal itu akan menarik minat para pengunjung untuk memfollow akun Twittermu.

Sebenarnya untuk membuat timeline tampil di blogger sangat mudah karena pihak Twitter sendiri telah menyediakan laman khusus untuk membuat widget tersebut, hanya saja beberapa orang mungkin belum mengetahuinya. Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial memasang tweet atau timeline Twitter di Blogger, dan berikut langkah-langkahnya:

Sebelum Memasang Timeline Twitter

Ada satu hal yang musti kamu perhatikan sebelum mencoba untuk melakukan tutorial ini, yaitu pastikan akun twitter kamu tidak dalam keadaan mode privasi. Karena hal itu nantinya akan menyebabkan timeline tidak bisa ditampilkan. Untuk memastikannya, silahkan ikuti langkah-langkah berikut:

  • Masuk ke akun Twittermu
  • Pilih Pengaturan lalu Keamanan dan Privasi
  • Pada bagian Privasi – Privasi tweet silahkan hilangkan tanda centang pada Lindungi tweet saya
  • Klik Simpan perubahan


Cara Memasang Timeline Twitter di Blogger

1. Masuk ke akun Twitter pilih Pengaturan
Memasang Timeline Twitter di Blogger
2.Pilih Widget lalu klik Buat baru – Profil
Memasang Timeline Twitter di Blogger
3. Kemudian masukkan https://twitter.com/Rezki_dharmawan ganti dengan akun milikmu setelah itu tekan Enter atau klik ikon panah
Cara Memasang Timeline Twitter di Blogger
4. Pada bagian Here are your display options silahkan pilih Embedded Timeline
Memasang Timeline Twitter di Blogger

5. Akan ada kode yang muncul tapi sebelum itu silahkan klik set customization options.Pada bagian Height isikan angka 400 atau sesuai keinginan (ini agar timeline tidak panjang ke bawah). Untuk pengaturan lainnya silahkan disesuaikan dengan selera. Jangan lupa klik update.
Memasang Timeline Twitter di Blogger

6. Copy seluruh kode atau klik Copy Code kemudian masuk ke Blogger – Tata Letak. Pada bagian sidebar klik Tambahkan Gadget dan pilih HTML/Javascript kemudian paste kode tadi ke dalam konten lalu klik Simpan dan yang terakhir klik Simpan Setelan.
Cara Memasang Timeline Twitter di Blogger

Post a Comment