Hasil Cetak Printer Canon iP2770 Tidak Lurus

Lalu apa sebabnya sehingga printer tidak bisa menghasilkan cetakan yang lurus, padahal cartridge sudah diganti dengan cartridge yang baru. Itulah pertanyaan yang sempat dilontarkan pegawai di sana kepada saya ketika itu. Saya pun melakukan pengecekan awal, dan langkah pengecekan ini juga dapat dilakukan oleh anda sendiri di rumah, di kantor atau dimanapun anda berada bersama printer anda. Berikut adalah hasil cetak printer Canon Pixma iP 2770 yang tidak lurus, dan dari hasil cetak ini membuktikan bahwa ada masalah pada printer ini, dan kemungkinan paling besar adalah kotornya encoder printer.


Dimanakan letak encoder pada printer jenis Canon iP 2770 ini yang dikatakan kotor sehingga dapat menyebabkan hasil cetakan tidak lurus ? berikut ini adalah cara mengatasi printer yang hasil cetaknya tidak lurus.

1. Matikan printer Canon anda
2. Buka cover printer (sama seperti membuka cover ketika mengganti cartridge)
3. Perhatikan di bagian belakang cartridge ada sebuah benda semacam pita bening yang terbentang dari bagian kiri printer hingga ke sebelah kanan. Pita bening inilah yang dinamakan encoder yang berfungsi membuat garis vertikal. Apabila pada encoder tersebut terdapat bercak tinta, silahkan bersihkan dengan selembar tisue secara perlahan hingga bersih.

 

4. Tutup kembali cover printer
5. Hidupkan printer dan coba cetak sebuah tabel
6. Selesaiv

Post a Comment